You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.
Loading...
Logo Kalurahan Hargomulyo
Kalurahan Hargomulyo

Kap. Kokap, Kab. Kulon Progo, Provinsi DI Yogyakarta

Selamat Datang di Kalurahan Hargomulyo, Kapanewon Kokap, Kabupaten Kulon Progo

Giat Tim Kubur Cepat Kalurahan Hargomulyo

Administrator 11 Juli 2021 Dibaca 869 Kali
Giat Tim Kubur Cepat Kalurahan Hargomulyo

Di awal bulan Juli 2021 ini, Tim Kubur Cepat Kalurahan Hargomulyo sudah melaksanakan dua kali giat pemakaman jenazah dengan menerapkan protokol kesehatan Covid 19. Giat pertama yaitu pemulasaraan dan pemakaman jenazah seorang warga Padukuhan Pripih berinisial SW, dilaksanakan pada tanggal 3 Juli 2021.

Sedianya jenazah ini terkonfirmasi positif dan meninggal di rumah, sehingga seharusnya pelaksanaan pemulasaraan di rumah sakit atau fasilitas kesehatan. Namun dengan karena keterbatasan nakes di rumah sakit serta ada beberapa nakes yang isolasi mandiri karena terkonfirmasi positif, setelah berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan Kulon Profo dan UPTD Puskesmas Kokap I, akhirnya Tim Kubur Cepat memulasara jenazah secara mandiri dengan didampingi relawan yang pernah mengikuti pelatihan pemulasaraan jenazah terkonfirmasi Covid 19 dan tenaga kesehatan dari UPTD Puskesmas Kokap I. Jenazah akhirnya selesai dipulasara pada pukul 23.45 WIB dan dimakamkan pada pukul 02.00 WIB dini hari, dibantu dari BPBD Kulon Progo. 

Sedangkan giat kedua yaitu pemakaman jenazah seorang warga Padukuhan Tapen yang dilaksanakan pada 10 Juli 2021 berinisal S. Jenazah merupakan warga padukuhan tersebut yang meninggal di wilayah zona merah dan dibawa pulang untuk dimakamkan. Berhubung jenazah meninggal di wilayah zona merah, Satgas Penanganan Covid 19 Kalurahan Hargomulyo bersepakat dengan keluarga untuk memakamkan jenazah dengan protokol kesehatan Covid19. Jenazah dimakamkan kurang lebih pada pukul 18.30 WIB di makam Padukuhan Tapen.

Beri Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui oleh admin
CAPTCHA Image